cahUnnes LOG

CahUnneslog adalah platform untuk berbagi, mempromosikan, dan meningkatkan traffic blog-blog terbaik dan paling menarik di Indonesia. Siapapun dipersilakan mengirimkan blog

Tips Menjalani Masa KKN Bagi Muslimah


Berhubung sedang masa - masanya Kuliah Kerja Nyata (KKN) khususunya bagi mahasiswa UNDIP (yang hampir selesai), kali ini saya coba akan sedikit bahas seputar KKN Life! Dulu pas KKN, gak ada hasrat buat nulis soalnya. Tapi setelah bocil - bocil sering pada hubungin saya saat KKN, dan nanya - nanya seputar hidup saat KKN, "boleh ini gak mbak", "boleh itu gak mbak", kayaknya seru juga jika dibuat tulisan. Semoga memorinya tidak banyak tergerus tuntutan zaman.

Setiap mahasiswa yang ada di perguruan tinggi Indonesia pasti sudah dan akan mengalami masa - masa dimana kamu harus tinggal, hidup bersama masyarakat. Eits, gak hanya tinggal tapi juga melakukan pengabdian dengan pendekatan lintas keilmuan. Untuk waktu dan tempat yang ditentukan masing - masing perguruan tinggi. Di UNDIP biasanya 30 - 42 hari serta daerah penyebarannya hanya di Jawa Tengah saja.  Tentu sebelum pelaksanaannya akan diberikan pembekalan - pembekalan dari universitas yang akan berguna selama KKN berlangsung. Tenang, kamu tidak akan sendirian selama sebulan di tempat antah berantah, akan ada teman - teman satu kelompok yang akan ditempatkan bersama dalam satu desa yang ditentukan dari berbagai fakultas. Biasanya terdiri 10 - 13 orang setiap kelompoknya.

Namun, seperti pengalaman - pengalaman yang lalu bahwa pembekalan yang diberikan kampus belum cukup untuk menghilangkan rasa cemas dan khawatir serta rasa penasaran yang mendalam terkait kehidupan KKN akan seperti apa ya wajar lah ya karena emang belum merasakan sendiri. Yap, disini saya akan coba kasih tips agar KKN kamu tidak hanya berlalu hanya karena untuk menggugurkan kewajiban aja, tapi juga bisa buat banyak manfaat sambil bersenang - senang berbekal pengalaman saya selama KKN. Terkhusus untuk muslimah :D

NIAT
Tidak dipungkiri memang bahwa niat sangat berpengaruh dalam pelaksanaan semua aktivitas, termasuk pelaksanaan KKN ini. Ribet - ribet ngurus administrasi, persyaratan untuk KKN pasti udah niat banget buat berangkat KKN. Tapi yang dimaksud disini bukan hanya niat berangkat, tapi berangkat untuk apa dan siapa? "Saya niat berangkat KKN untuk dapet nilai dan memenuhi sks." Hanya itu? Yakin deh, sayang banget jika niatnya terbatas itu saja. Buang - buang waktu, tenaga selama sebulan.

Nah, niat ini harus udah ditetapkan sejak awal - awal dan terus diperbaharui mulai dari ngurus pelaksanaan KKN, pembekalan, ketemu teman satu kelompok, survey, pelaksanan, hingga selesai. Bukan hanya niat yang baik tapi niat untuk berbuat lebih dan karena Allah. Insya Allah selama pelaksanaannya akan selalu ada Allah yang terus membimbing dan memudahkan. Jadi lelah dan capeknya selama lebih kurang sebulan itu akan ada banyak bekas dan banyak manfaat yang ditinggalkan, ashek gak tuh!

BUAT RENCANA DAN TARGET
Buat kamu yang sudah biasa nulis rencana dan evaluasi kegiatan setiap harinya atau biasa nulis diary, hal ini akan sangat memudahkan selama pelaksanaan KKN. Tapi tentu akan sedikit berbeda dengan biasanya. Karena aktivitas dan orang - orang selama KKN akan berbeda dari biasanya. Rencana dan target yang dituliskan ini akan mengontrol kegiatan kamu selama KKN yang amburadul dan tidak teratur serta bisa membantu lebih cepat untuk beradaptasi dengan kondisi yang ada disana. Misalnya nih ya:


  • Target sholat berjama'ah di posko, ini biasanya diberlakukan untuk para perempuan karena biasanya para lelakinya sholat di masjid/mushalla. Mulailah dari diri kamu yang menginisiasi teman - teman satu posko untuk sholat jama'ah.
  • Tilawah Al Qur'an, biasanya karena agenda KKN yang tidak menentu, tilawah harian harus terus ditargetkan. Sangat bagus ketika terget tilawah saat KKN bertambah dari biasanya. Misal, dari yang biasanya satu juz per hari mungkin bisa tambah jadi 2 juz hehe. 
  • Hafalan dan muraja'ah, jangan sampai ketika KKN hafalan gak nambah sama sekali atau bahkan hafalan sebelumnya pada ilang. Astagfirullah. 
  • Shalat sunnah, seperti tahajud dan dhuha setiap hari atau sesuai kondisi dan kemampuan masing - masing. Akan sangat bagus ketika dilakukan setiap hari.
  • Baca buku, jaga - jaga aja buat bawa buku yang lumayan tebel. Biasanya kalo ini tidak saya masukkan dalam target tapi lebih untuk pengisi waktu luang.
  • Nah, yang paling penting dan utama sebetulnya adalah target cari teman. Perlu diketahui dengan latar belakang fakultas yang berbeda tentu akan memperlihatkan gaya hidup masing - masing dari kelompok kamu, yang dalam satu kelompok gak semua orang dapat langsung kamu ajak kerjasama dengan baik. Jadi, kamu butuh teman untuk mensukseskan target - target selama KKN. Kamu butuh bangun jaringan kerjasama dimulai dari pendekatan ke satu anggota kelompok KKN yang sekiranya bisa kamu ajak komunikasi dengan baik secara cepat. Pendekatan lebih baik dilakukan saat pertama kali bertemu, akan semakin cepat kamu menemukan dengan siapa pertama kali jaringan kerjasama itu kamu bangun. Setelah dapat satu teman langsung atur strategi agar di akhir KKN semua dapat terkondisikan dengan baik. 


Kenapa targetnya semua tentang ibadah? Pastinya, karena dengan ibadah, diri kamu bisa terjaga dengan baik insya Allah. Daerah KKN dimana kamu ditempatkan selama lebih kurang itu adalah tempat asing. Banyak yang daerahnya jauh dari kota besar, jarang ada signal sehingga sulit komunikasi, dan kondisi - kondisi lainnya yang intinya, menjadikan kamu asing disana, tempat baru dimana segala bentuk sikap dan perkataan harus terjaga dengan sebaik - baiknya. Jadi dengan ibadah insya Allah kamu akan dijaga dengan baik oleh Allah swt.

BAWA BARANG SECUKUPNYA
Ingat - ingat nih bahwa kamu cuma mau KKN, bukan minggat! Jadi, bawa barang seperti pakaian, peralatan pribadi secukupnya yang sekiranya kamu butuhkan selama lebih kurang sebulan. Biasanya, sebagai seorang perempuan kan godaannya banyak buat bawa pakaian banyak, khawatir inilah, itulah. Tapi percayalah bahwa pakaian yang digunakan tidak akan banyak. Bawalah baju formal 2 - 3 selebihnya kaos rapi yang nyaman untuk keseharian dan sesuai kebutuhan.

Sebagai muslimah, ada beberapa hal yang menjadi tantangan yang harus kita lalui. Kebanyakan desa, akan memberikan satu tempat tinggal untuk satu kelompok. Hal ini mengharuskan kita untuk tinggal bersama lawan jenis maupun non Islam yang perempuan selama sebulan. Ada perhatian khusus untuk hal ini karena full day kamu harus menjaga aurat. Dari ujung kaki hingga ujung rambut. Maka sediakan kaos kaki yang cukup sekitar 5 - 7 pasang dan jilbab langsung yang nyaman untuk keseharian yang cukup juga. Agar sering - sering dicuci, paling tidak setiap hari cuci dan ganti kaos kaki atau maksimal 2 hari untuk jilbab sehari - hari, supaya tidak mendzalimi yang lain dari wewangian yang ditimbulkan. hehe

PERHATIAN DENGAN BARANG BAWAAN
Buat list barang yang akan kamu bawa selama KKN dibuku catatan. Dari mulai barang paling kecil hingga paling besar. Tulis nama atau berikan tanda pada barang bawaan kamu, yang menunjukkan identitas kamu. Hal ini berguna banget agar barang bawaan kamu tidak hilang. Karena biasanya sering tercampur dengan barang teman satu kelompok. Lebih perhatian dengan 'barang - barang pribadi' yang bersifat kewanitaan, hindari dari pandangan lawan jenis.


BISA MENGENDARAI MOTOR
Hal ini penting banget kamu persiapkan jauh - jauh hari. Latihan mengendarai motor! Masa - masa KKN adalah masa dimana kamu sebagai perempuan atau muslimah akan diperlakukan 'sok diperhatikan dan di manja - manja' soal ini. Maksudnya, kurang dipercaya jika harus berkendara sendiri. Laki - laki yang satu kelompok pasti akan menawarkan bantuan untuk mengantarkan (memboncengkan). Peluangnya akan semakin besar jika kamu gak bisa mengendarakan motor sendiri!

BISA DIANDALKAN!
Menjadi pribadi yang cepat dan sigap, peduli terhadap sesama serta dianggap pemecah masalah menjadi bekal banget buat kamu untuk dipercaya dan menjadikan kamu sandaran paling nyaman untuk seluruh anggota kelompok, cieh. Dimulai dari bagaimana kamu bersikap dan bertutur kata. Sebagai seorang muslimah, pasti pandangan pertama terhadap kamu akan beda sendiri. Ekspektasi yang diberikan akan lebih - lebih. Menurut saya, jadilah siapa kamu. Tapi juga perlu diingat - ingat terus agar selalu ada pada batasannya.

Sebenarnya, cukup jadi pribadi yang nyaman untuk mereka sharing tentang apapun, jangan jadi pribadi yang eksklusif, gak mau ini, gak mau itu, ini gak boleh, itu gak boleh. Sepertinya kamu tahu ya apa yang saya maksud, hehe. Dengan bekal ini, kamu akan jadi orang yang selalu diandalkan (bisa masak misalnya), selalu bantu teman (misal bantu program individunya), jadi tempat curhat, dan selalu diminta pertimbangan dan sarannya. Sehingga, ketika kondisi ini sudah tercipta insya Allah KKN goals akan tercapai. Kamu bisa menyebarkan pengaruh - pengaruh positif kepada seluruh anggota kelompok. Jadi, gak hanya kamu aja yang bisa meraih manfaat KKN tapi seluruh anggota kelompok juga merasakan hal yang sama dan menjadi pribadi lebih baik lagi pasca KKN.

MANDIRI
Jika kamu sudah biasa mandiri dengan status anak rantau, belum bisa jadi jaminan kehidupan kamu akan berjalan normal - normal aja saat KKN. Kondisi yang segalanya harus kamu mulai dari awal, adaptasi dengan teman - teman satu kelompok yang akan hidup bersama selama sebulan, adaptasi lingkungan dan masyarakatnya, adaptasi dengan waktu - waktu yang menyesuaikan kondisi selama KKN, sampai hal - hal pribadi harus bisa kamu lakuin sendiri, minimalisirlah ketergantungan terhadap orang lain. Malah seharusnya merekalah yang akan ketergantungan dengan kamu.

Skil dasar perlu kamu kuasai, ya misal dalam hal memasak. Minimal bisalah masak air, masak telur, masak mie. Nyuci sendiri meskipun jika kamu berniat laundry pasti akan ketemu tempatnya, sayang banget sih ini mah mending duitnya buat jajan makanan (yailah nis makanan mulu), setrika sendiri, ya hal - hal yang berbau pribadi lakuin sendiri jadi bisa lebih perhatian dengan diri sendiri.

Jadi teringat nih tentang cuci baju. Setelah mencuci baju, jemur pakaian dengan keadaan rapi dan sopan ya ketika dilihat orang lain terutama lawan jenis. Waspadalah dan lebih peduli dengan hal - hal yang dianggap sepele padahal gak sepele.

TAMPIL SEDERHANA DAN HEMAT
Wilayah - wilayah penempatan KKN adalah wilayah - wilayah pedesaan yang masih butuh banyak perhatian dan kepedulian lebih. Masyarakatnyapun belum banyak yang terjamah oleh kemajuan dan perkembangan zaman. Sehingga, jangan sampai ada hal - hal buruk yang kamu bawa dan mempengaruhi kestabilan kehidupan disana. Dari segi pakaian, pakailah pakaian yang sopan, rapi, dan tertutup serta terkesan biasa saja. Tidak 'wah' jika dipandang masyarakat sekitar. Jarang - jaranglah mengeluarkan gadget saat berinteraksi lagsung dengan mereka. Biasanya saya sering meninggalkan handphone saat ada kegiatan bersama masyarakat, untuk dokumentasi kegiatan mengandalkan satu handphone atau kamera saja. Lakukan komunikasi sebaik - baiknya, buat masyarakat merasakan tidak ada batas diantara kamu dan mereka.

Akan ada banyak kondisi soal keuangan di masing - masing pemberangkatan, di masing - masing desa. Ada yang dikenakan biaya untuk tempat tinggal dan makan sehari - hari. Ada pula yang free alias gratis. Gunanya survey KKN salah satunya adalah untuk menentukan semua ini. Untuk tempat tinggal, kamu tidak bisa memilih. Pasrahlah dengan apa yang diberikan desa untuk kamu dan kelompok. Bisa di rumah Pak Kadesnya, rumah warga, atau di sekolah! (tega emang kadang - kadang). Untuk makan sehari - hari, saran saya untuk masak sendiri. Karena menurut saya terlalu mahal, biasanya sih. Belum tentu kita cocok juga dengan apa yang dimasak. Dengan keputusan untuk masak sendiri, jadi bisa lebih leluasa untuk mengatur keuangan bersama kelompok, bisa menentukan menu yang akan dimakan. Tentukan bendahara desa untuk mengatur keuangan kamu dan kelompok. Untuk siapa yang memasak, dulu saya dan teman - teman selalu masak bersama. Tinggal dibagi tugas siapa yang belanja, motong - motong bahan, cuci cuci, dll. Lumayan juga, ketika ada panggilan makan dari warga jadi gak ada pengeluaran untuk masak deh (haha, tetep).

INISIATIF
Biasanya, selama KKN banyak yang merasa gabut (gaji buta), atau kebanyakan nganggurnya. Kebanyakan jalan - jalannya, kebanyakan makan dan tidurnya. Dan kegiatan lain yang kurang manfaat. Dari kondisi ini, kamu bisa inisiatif cari kesibukan. Misal, kegiatan di sekolah biasanya selesai pukul 12 siang. Setelah itu kamu bisa gunakan waktu untuk jalan - jalan sekitar pedesaan, dan menjalin komunikasi dengan warga sekitar. Pura - pura belanja di warung warga, jajan, ikut bantu jika ada yang punya acara, slametan, hajatan mislanya, kegiatan ini sebagai salah satu sarana mengenal lebih dekat desa dan warganya. Sehingga, masyarakatpun mengenal kita. Manfaatnya akan banyak banget, misal sering diundang makan di rumah warga. Hari ini di rumah Pak Kades, besoknya di rumah bendahara desa, besoknya di rumah warga yang sedang panen, dst. (kan lumayan!)

Selain kegiatan di luar posko, kegiatan di dalam posko juga perlu diadakan. Ya itung - itung untuk lebih mengompakkan sesama anggota kelompok. Misal masak bareng, games, ngobrol ngalor ngidul yang buat terbuka satu sama lain. Mengenal lebih dekat dengan siapa kamu tinggal seatap. Biasnya, juga banyak yang membuka jasa bimbingan belajar selama KKN. Pelaksanaanya di posko, bersiaplah akan ada puluhan atau bahkan ratusan anak yang akan mengepung posko setiap malamnya.

Karena sesungguhnya, program - program pengabdian selama KKN kebanyakan formalitas saja untuk mengisi laporan. Nah, selebihnya adalah program - program non - formal yang diciptakan dari inisiasi kamu dan teman - teman. Ikut segala kegiatan desa, dari kerja bakti hingga rapat - rapat desa.

SEIMBANG
Point ini bisa dibilang point paling sulit dilakukan. Tapi bisa dilakukan. Ya bayangkan, dengan seabrek aktivitas yang mungkin bisa berkali lipat capek dan lelahnya karena harus melangsungkan program - program pengabdian masyarakat juga harus beresin urusan pribadi, target - target pribadi, belum lagi harus terus bangun kekompakan dengan seluruh anggota kelompok, harus peka, jadi teladan, buat strategi, daan masih banyak lagi tuntutan yang lainnya. Semuanya harus dilakukan secara seimbang, terutama seimbang maslah pengeluaran keuangan haha.

Nah, mungkin sekian dulu ya beberapa point yang dapat saya sampaikan tentang hidup selama KKN ini. Tentu, semuanya tidak akan mudah dilakukan. Tapi insya Allah dengan niat yang baik, akan membimbing kamu untuk melewatinya dengan baik pula. Semoga bermanfaat, selamat mencoba :)

Sumber: anisanurina.blogspot.co.id
Show Comments

Popular Post