cahUnnes LOG

CahUnneslog adalah platform untuk berbagi, mempromosikan, dan meningkatkan traffic blog-blog terbaik dan paling menarik di Indonesia. Siapapun dipersilakan mengirimkan blog

12 Cara Paling Efektif dan Ampuh Agar Cepat Lulus Kuliah


Ada orang-orang yang menganut prinsip “lebih cepat, lebih baik” termasuk untuk urusan periode kuliah. Kalau kuliah S1 yang standarnya 4 tahun bisa dipersingkat menjadi 3.5 atau bahkan 3 tahun, kenapa nggak?

Tentu saja bisa lulus lebih cepat merupakan suatu kebanggaan. Ini juga menjadi poin plus alias salah satu “prestasi”-mu. Kamu bisa memulai karier lebih awal dibandingkan teman seangkatan. Di sisi lain, lulus lebih cepat berarti menghemat biaya kuliah.

Biaya kost dan Hidup yang tiap tahun selalu meningkat, belum lagi desakan dari ortu yang menghendaki kita segera lulus dan cari kerja, cukup menjadi alasan untuk kamu agar cepat lulus.

Kalau kamu tipe yang pengen cepet lulus kuliah, simak deh caranya berikut ini. Kamu yang pengen lulus on time alias nggak molor juga bisa, tuh, menerapkan sebagian tips ini.

1. Rajin Berangkat Kuliah dan Ngerjain Tugas
Ini adalah cara pertama yang paling ampuh dan menjadi kunci dari cara-cara lain dibawah dan yang paling banyak jalani oleh banyak mahasiswa, Sesibuk atau setumpuk apapun masalah kamu jangan sampai meninggalkan kuliah dan mengerjakan Tugas.

Kamu tak perlu pintar atau aktif berdiskusi di kelas walaupun itu lebih baik. Hanya selalu berangkat kuliah saja dan mengerjakan tugas, seburuk apapun nilai ujianmu nilaimu minimal B karena dosen seringkali mengapresiasi mahasiswa yang rajin berangkat kuliah.


2. Selalu ambil 24 SKS Tiap Semester
Tidak semua mahasiswa bisa mengambil 24 SKS, hanya mahasiswa ber IP diatas 3,5 saja yang mendapat apresiasi ini. Hitung saja jika per semester kamu dapat mengambil 24 SKS hanya perlu 7 semestar saja plus wisuda.


3. Ikut Beasiswa Bidikmisi
Jika kamu mahasiswa bidikmisi beruntunglah kamu, kamu akan selalu dituntut untuk ber-IP min 3 yang membuat rajin berangkat kuliah dan mengerjakan tugas pastinya.

Selain itu kamu juga dituntut lulus cepat oleh sistem, karena jika kamu melebihi 8 semester siap-siaplah untuk mencari uang saku sendiri.


4. Jaga Kesehatan
jangan kamu anggap kesehatan tidak mempengaruhi kelulusan, coba bayangkan jika mesti harus berlama-lama sakit, kamu pasti sudah banyak meninggalkan kuliah, padahal kesempatanmu bolos per mata kuliah hanya 4 kali, itupun jika presensi makulmu 16 pertemuan.

Maka dari itu biasakan hidup sehat, rutinlah berolahraga dan minumlah susu yang cocok bagi tubuhmu.


5 Kurangi Begadang Malam
Begadang malam sampai pagi membuat istrahat malam kamu kurang yang ujung-ujungnya kamu bangun siang jam 9 atau jam 10 pagi, bagaimana jika kamu hari itu ada kuliah jam 7 dan 9? hmm... pastinya bablas smua alias bolos kuliah hari itu.

Jadi kurangi begadang malam jika kamu ingin cepat lulus dan ber-ipk cumlaude, karena rata-rata mahasiswa yang selalu begadang malam punya pikiran Out Of the Box atau ia punya Jiwa Wirausaha yang tak begitu memikirkan cepat lulus dan IPK cumlaude.

Pikir matang dulu jika diajak nongkrong begadang sampai pagi oleh kakak kost atau mbak kost, bisa aja mereka udah tinggal skripsi doang.


6. Atur Waktu
Untuk melakukan dua strategi di atas, kamu harus memiliki pengaturan waktu yang baik. Menyeimbangkan akademik dan kehidupan pribadi adalah suatu hal yang penting untuk menghindari stres dan perasaan jenuh berkuliah. Oleh sebab itu, manajemen waktu sangat penting bagi kamu yang ingin lulus cepat atau tepat waktu.


7. Jangan Terlalu Memforsir
Usaha keras dan gigih memang dibutuhkan untuk mewujudkan impian lulus cepat. Namun, konsekuensi yang besar juga harus dipikirkan. Pasalnya, jika kamu gagal melakukan dua strategi itu, risiko terburuknya adalah gagal menyelesaikan satu semester dan mengulangnya sehingga jangka waktu kuliah bisa lebih panjang. Untuk itu, ketahuilah batasan dirimu.


8. Jangan Menunda Tugas Kuliah
Menempuh masa studi kuliah itu jauh berbeda dengan anak SMA yaa, kalau di sekolah kan tugas dikasih dan paling 2 hari sudah dikumpulkan, terus teman teman juga selalu bareng selama seharian, jadi tugas bisa dicicil bareng.

Beda sama kuliah yang ketemu matakuliah itu cuma 1x dalam seminggu, dan ketemu lagi minggu depan, ini nih yang bikin mahasiswa malas ngerjain tugas,


9. Hindari Pergaulan Bebas
Cara cepat lulus kuliah D3, S1, S2, dan S3 ini adalah cara yang paling susah dihindari adalah pergaulan bebas, pergaulan bebas jangan dimaksudkan hanya pergaulan malam saja,  tapi pergaulan yang menghabiskan waktu dengan tanpa manfaat.

Pergaulan bebas yang menjurus dengan narkoba, sex bebas, nongkrong gak jelas, wajib kamu hindari kalau kamu mau lulus dengan cepet.


10. Bergaul Dengan Teman Paling Pintar di Kelas
Bertemanlah dengan teman pintar dikelas, kalau perlu dekati ia, pacari, supaya kamu semangat berangkat kuliah dan mengerjakan tugas, karena bisa bareng-bareng.


11. Kurangi Main-main
Kadangkala yang membuat kita lulus lama adalah kesukaan kita akan jalan-jalan, tiap hari jalan-jalan ke bioskop, nongkrong, diskusi, maen ke rumah teman, maen ke kampus teman, naik gunung, traveling dan lain-lain yang menyita banyak waktumu karena kamu masih semester awal yang seabrek tugasnya.


12. Duduk Di Kursi Paling Depan dan Sering Bertanya
Selama jadi mahasiswa memposisikan diri agar dikenali dosen adalah sesuatu yang penting. Bagi sebagian dosen keterkenalan mahasiswa berpengaruh terhadap nilai yang didapatnya nanti. Tentu kita harus dikenal baik dan rajin oleh dosen.

Cara paling cepat supaya kita dikenali dosen adalah duduk di bangku paling depan dan sering mengajukan pertanyaan.

Demikian tips dan trik supaya kita bisa lulus cepat dari kampus. Selamat mencoba semoga bermanfaat.
Show Comments

Popular Post